Pertama-tama, saya tidak akan berkoar mengenai recylcing facility atau pun rubbish bin! Recycling Facility, atau biasa disebut tempat pengolahan sampah. Sedangkan rubbish bin adalah tempat sampah.
Kedua hal di atas dapat menjadi simbol atau kiasan saat menggambarkan orang. Orang yang disebut tempat sampah adalah orang yang mampu menjadi tempat curhat yang baik, dan pada "tempat sampah" tersebut, tersimpan berbagai keluhan dari orang lain. Biasanya setiap orang memerlukan "tempat sampah"-nya masing-masing karena para "tempat sampah" tersebut dapat membantu mereka.
Menjadi "tempat sampah" itu baik, tapi ada yang lebih baik lagi, yaitu menjadi tempat pengolahan sampah. Mengapa? Seorang "tempat pengolahan sampah" adalah seorang yang tidak hanya menampung keluhan atau curahan hati orang lain, namun belajar dari hal-hal yang diutarakan orang lain. Bila seseorang menjadi "tempat pengolahan sampah", besar kemungkinan dia menjadi lebih dewasa, dan mungkin orang lain yang biasa menjadikannya "tempat sampah" akan merasakan feedback yang lebih baik.
Jadi, alangkah baiknya bila seseorang tidak sekedar menjadi "tempat sampah". Jadilah "tempat pengolahan sampah" dan jadilah dewasa!
No comments:
Post a Comment